Perwosi Cabang Bojonegoro Gelar Persiapan Senam Massal

BOJONEGORO,-     Sebanyak 3000 orang peserta Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Cabang Bojonegoro, laksanakan persiapan senam massal untuk memecahkan rekor MURI, Sabtu pagi (27/02/2016), di Stadion Letjen Soedirman Kabupaten Bojonegoro.

Persiapan senam massal dalam rangka memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) pada 6 Agustus mendatang dengan menargetkan 7.500 peserta tersebut, selain diikuti oleh Anggota Perwosi, juga diikuti Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVIII Kodim 0813 Bojonegoro, Pelajar, Mahasiswa, Organisasi Wanita dan Masyarakat Umum.

“Senam massal ini dilaksanakan untuk memecahkan rekor MURI pada 06 Agustus Mendatang, di Bendung Gerak, Desa Ngringinrejo, Kecamatan Kalutidu, juga dalam rangka menuju Desa yang sehat dan cerdas” ujar Hj. Mien Setyo Hartono, Ketua Perwosi Cabang Bojonegoro.

Ditambahkan oleh Hj. Mien Setyo Hartono, bahwa senam massal tersebut dilaksanakan juga dalam rangka membangun karakter. Pasalnya, melalui olahraga dapat melahirkan motivasi saling menghargai sesama, sehingga transpormasi perubahan Culture, Goverment dan Strategi dapat terlaksana.

“Diharapkan, setiap Desa atau Kelurahan dan Kecamatan memiliki Media serta sarana olahraga” pungkasnya. [triss/ADMC 0813]

Subscribe

Terima Kasih Telah Bersinergi Bersama Kami, Ikuti Berita Kodim 0813 Bojonegoro Dengan Follow Artikel dari Web Ini.

No Responses

Tinggalkan Balasan

error: Konten Dilindungi !!