Danramil 0813-18/Ngasem, Dampingi Bupati Bojonegoro Di Lomba Cerdas Cerdik Dan Komunikatif

BOJONEGORO, –  Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 18 Ngasem, Kodim 0813 Bojonegoro, Kapten Inf Hartono, turut menghadiri Lomba Cerdik Cermat Komunikatif putaran kelima di Balai Desa Ngantru, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa (6/8).

Kegiatan yang dihadiri oleh Bupati Bojonegoro, Drs. H. Suyoto, M.Si., Ketua Penggerak PKK, Mahfudhoh Suyoto, Kepala Dinas Kominfo, Kusnandaka Tjatur P, Camat dari lima Kecamatan dan Kepala Desa peserta lomba tersebut, merupakan bentuk motivasi terhadap kader-kader PKK, agar terus peningkatan wawasan dan pengetahuannya baik itu kecermatan, kecerdikan dan komunikatif nya di masyarakat umum dan terkhusus di keluarganya.

“Dengan digalakkannya kegiatan ini, semoga dapat bermanfaat bagi kader PKK, terutama dalam mengembangkan program yang saat ini sudah berbasis IT” ujar Bupati yang akrab disapa Kang Yoto, disela-sela penyerahan hadiah terhadap pemenang lomba.

Adapun Juara dalam Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) putaran kelima ini yaitu, Juara I PKK Kecamatan Ngasem, Juara II PKK Kecamatan Kalitidu, dan Juara III PKK Kecamatan Gayam. Sedangkan untuk Juara Harapan I dan II adalah PKK Kecamatan Kedewan dan PKK Kecamatan Kasiman. [triss/ADMC 0813]

Subscribe

Terima Kasih Telah Bersinergi Bersama Kami, Ikuti Berita Kodim 0813 Bojonegoro Dengan Follow Artikel dari Web Ini.

No Responses

Tinggalkan Balasan

error: Konten Dilindungi !!