Tinjau Dan Ukur Tanah Normalisasi Pengairan

Koramil 0813/04 (Sugihwaras)

Serda M Syaiful babinsa (Bintara Pembina desa) Sugihwaras kecamatan Kepohbaru pada hari Selasa tanggal 09/06/2015 bersama Dinas pengairan dan kepala desa meninjau lokasi serta mengukur tanah untuk normalisasi pengairan.

” Normalisasi pengairan desa Sugihwaras sangat diperlukan guna menunjang kebutuhan air pada tanaman pertanian, itu juga salah satu upaya khusus untuk.meningkatkan hasil pertanian” ungkap Danramil Kepohbaru (kapten Arm Teguh Aribowo)

Normalisasi pengairan desa Sugihwaras sangat diperlukan untuk kelancaran pengairan menuju sawah desa Sugihwaras. Selama ini saluran air sudah dangkal dan perlu pengerukan untuk memperlancar aliran air.

” Upaya untuk mempercepat pekerjaan perlu koordinasi dengan Dinas pengairan, serta dinas terkait tingkat Kabupaten,” ungkap Kades Sugihwaras ( MUKRI Spd)  disela sela pengukuran.

Sebagai Babinsa (serda M. Syaiful)  menyampaikan, perlu mempercepat pengerjaan normalisasi untuk menunjang musim tanam selanjutnya. Upaya untuk memberi semangat kepada petani harus dilakukan dan memberikan usaha yang dapat dimanfaatkan oleh petani diantaranya normalisasi pengairan kalau perlu bikin sudetan baru untuk mendapatkan aliran air dari waduk Pacal.

Dengan hasil panen yang kurang maksimal dan me mengalami penurunan, perlu adanya himbauan atau penyuluhan dari PPL sehingga petani akan lebih paham tehnik bertani dihadapkan musim saat ini.

Juga perlu di informasikan para petani sehingga dalam pelaksanaan normalisasi keterlibatan petani sangat diperlukan untuk mempercepat pelaksanaan pengerukan yang pada akhirnya menguntungkan para petani dalam mengaliri sawah mereka. Koramil 0813/04 (Sugihwaras)

Subscribe

Terima Kasih Telah Bersinergi Bersama Kami, Ikuti Berita Kodim 0813 Bojonegoro Dengan Follow Artikel dari Web Ini.

No Responses

Tinggalkan Balasan

error: Konten Dilindungi !!