BOJONEGORO, – Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Koramil 05/Dander, Kodim 0813 Bojonegoro, melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada masyarakat kurang mampu diwilayah binaan. Penyaluran BLT DD ini dilaksanakan di Desa Sumberarum, Kunci dan Jatiblimbing.
Turut dalam kegiatan ini Babinsa, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, Kepala Desa Sumberarum, Kepala Desa Kunci, Kepala Desa Jatiblimbing, pendamping desa, serta ratusan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan.
Komandan Koramil (Danramil) 0813-05/Dander, Kapten Inf Abdul Karim Zalukhu, mengatakan bahwa pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa bersama petugas terkait diwilayah binaan masing-masing tersebut bertujuan demi kelancaran sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman.
“Sebanyak 379 Kepala Keluarga (KK) dari tiga desa tersebut menerima BLT DD tahun 2022 sebesar 300 ribu rupiah dengan rincian dari Desa Sumberarum 137 KK, Desa Kunci 138 KK dan Desa Jatiblimbing 104 KK,” ungkapnya, Jum’at (16/9/2022).
Ditambahkan oleh Danramil, pemberian bantuan sosial yang bersumber dari dana desa ini untuk membantu perekonomian dan meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat pandemi covid-19. Bantuan ini sebagai wujud perhatian pemerintah kepada masyarakat.
“Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama petugas terkait lainnya berperan mengawasi kegiatan tersebut sehingga penyaluran bantuan ini tepat sasaran, dan kegiatan dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dalam pemenuhan kebutuhan sehari-sehari,” pungkas Kapten Inf Abdul Karim Zalukhu.(Pendim 0813-05)
Related Posts
Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Kepohbaru Bojonegoro bantu Petani Desa Cengkir berantas OPT
Anggota Koramil 03/Balen Kodim 0813 Bojonegoro Karya Bakti Cor Atap Musholla bersama Warga Desa Lengkong
Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Balen Bojonegoro bantu Petani Rawat Tanaman Padi
Semangat Juang Tak Kenal Lelah, Babinsa Kodim Bojonegoro dan Masyarakat Benahi Tanggul Jebol
Tinjau sejumlah Gereja, Forkopimda Bojonegoro Pastikan Keamanan Ibadah Natal
No Responses